BCA menjadi salah satu bank yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Hal ini karena bank BCA mempunyai berbagai penawaran menarik. Salah satunya adalah adanya kartu ATM BCA Xpresi.
Meskipun bank swasta, bank BCA tetap berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi setiap nasabahnya. Tidak heran jika kemudian, Anda bisa menemukannya di setiap wilayah yang ada di Indonesia. Bagi Anda yang penasaran dengan Kartu ATM BCA Xpresi, simak penjelasan berikut.
Pengertian BCA Xpresi
BCA Xpresi adalah salah satu produk yang ditawarkan oleh bank BCA. Di mana, ia juga memberikan penawaran layanan berupa kartu ATM BCA Xpresi. Lantas, apa yang membedakan antara kartu ATM BCA Xpresi dengan kartu BCA yang lainnya?
Jadi, kartu BCA yang express itu Anda tidak memperoleh buku tabungan. Tapi tenang saja, karena meskipun tanpa buku tabungan, semua transaksi yang pernah Anda lakukan tetap bisa terbaca oleh sistem kok. Bahkan, tetap bisa Anda cetak mutasinya.
Jika suatu hari Anda membutuhkan mutasi rekening, maka Anda dapat melakukannya lewat aplikasi BCA mobile, internet banking, sms banking. Sehingga membuatnya lebih efisien dan efektif.
Dan inilah yang menjadikan kartu satu ini banyak digunakan masyarakat. Dengan demikian, tidak berlebihan jika kita katakan bahwa kartu ATM BCA Xpresi adalah produk yang tergolong sangat unik dan agak berbeda dengan produk dari BCA yang lainnya.
Ciri-ciri dan Kelebihan Kartu BCA Xpresi
Berikut ini adalah ciri-ciri dan juga kelebihan bank BCA Express.
- Setoran awal
Jika Anda akan memilih membuat atm jenis ini, maka setoran awal yang meski Anda bayarkan terbilang sangat ringan. Yaitu hanya Rp. 50 ribu saja. Tentu sangat berbeda dengan jenis ATM yang lain. Yang biaya setoran awalnya jauh lebih mahal.
- Ruang aktivitas
Yang paling menarik adalah, terdapat ruang aktivitas. Nah, ada yang namanya komunitas tahapan xpresi loh yang tergabung dalam berbagai platform medsos yang populer. Misal, Twitter dengan Facebook,
Di mana, keberadaan komunitas membuat pihak bank dapat berkomunikasi secara langsung dengan followersnya.
- Fungsinya
Nah, kartu ATM BCA Xpresi mempunyai fungsi yang sama saja dengan paspor BCA. Hanya saja, kartu satu ini tampil dengan desain yang lebih menarik, karena cukup unik dan ngikutin trend. Bahkan,
Anda bisa loh custom kartu sendiri. Misal, dengan menambahkan gambar kesukaan Anda. Kapan lagi punya kartu ATM sekeren ini kan?
- Praktis
Masyarakat milenial masa kini membutuhkan segala sesuatu yang praktis. Dan ternyata, perkembangan teknologi memungkinkan dan mendukung hal tersebut. Apalagi di tengah tingginya mobilis.
Nah, salah satu keunggulan kartu ATM BCA Xpresi ini adalah lebih praktis. Karena Anda tidak membutuhkan buku tabungan. Untuk melakukan pengecekan saldo dengan melakukan cek mutasi, tetap bisa.
Anda bisa memanfaatkan aplikasi internet banking atau yang lainnya. Mengingat perkembangan zaman yang luas biasa, hal yang dilakukan oleh bank BCA ini merupakan sebuah kebijakan yang visioner.
Hal-hal penting ketika menggunakan BCA Xpresi
Buat Anda yang ingin menggunakan layanan ini, ada beberapa hal yang meski Anda tahu.
Seperti limit tarik tunai 7 juta, limit transfer antar rekening 7 juta, penutupan rekening membutuhkan dana 5 juta, saldo minimum ditahan 10 ribu, biaya penggantian atau pembuatan kartu 25 ribu, dan biaya admin tiap bulannya hanya 5 ribu.
Demikian seputar ATM BCA Xpresi. Semoga bermanfaat.